27 Jun 2012

Game Need for Speed Siap tampil di Layar Lebar

[BlogMasDidik] - Film yang mengadaptasi game balapan liar terkenal, Need for Speed akan digarap oleh studio Holywood kenamaan DreamWorks. Studio yang terkenal berkat kelihaian Steven Spielberg tersebut diharapkan dapat mewujudkan nuansa Need for Speed yang begitu seru.

Konsep dan cerita untuk film tersebut ditulis oleh John dan George Gatins. Kedua penulis tersebut sebelumnya telah cukup berpengalaman menuangkan cerita ke layar lebar. Karya mereka antara lain “Real Steel” dan film komedi “She’s Out of My League” .

Menurut kedua penulis tersebut, cerita yang diangkat untuk Need for Speed adalah cerita asli buatan mereka. Bukan diambil dari cerita yang pernah ada dalam game.

“Saya sangat gembira dapat kembali terlibat dalam proses kreatif bersama John dan George Gatins beserta rekan di EA untuk menghidupkan karya besar seperti Need for Speed,” ujar Steven Spielberg.

Keahlian Steven Spielberg sendiri dalam membuat film maha karya tentu sudah tidak diragukan lagi. Beberapa film legendaris, seperti Saving Private Ryan, Jurassic Park, seri Indiana Jones, E. T., dan Jaws merupakan buktinya.

”Kami sangat senang dapat berbisnis dengan Steven Spielberg dan rekan tim DreamWorks,” kata Frank Gibeau, pimpinan dari manajemen brand Electronic Arts (perusahaan game yang membuat Need for Speed).

Ia menambahkan, ”DreamWorks merupakan rekanan yang sempurna untuk mengangkat Need for Speed ke layar lebar dengan membuat film action yang selalu kami mimpikan.”

Selain melibatkan John Gatins, film ini juga akan disutradarai oleh Scott Waugh. Scott terkenal melalui film bertema militer Amerika garapannya berjudul Act of Valor. Film Need for Speed direncanakan akan dirilis pada 2014.
 
 

Terima Kasih Telah Menyumbangkan 1 Jempol Untuk BlogMasDidik

ads

Ditulis Oleh : Didik Suryanto Hari: Rabu, Juni 27, 2012 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar